home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Cerita Henry Lau Kembali Jadi Trainee Usai Keluar dari SM Entertainment

Kamis, 19 November 2020 11:20 by muthiasp | 1227 hits
Cerita Henry Lau Kembali Jadi Trainee Usai Keluar dari SM Entertainment
Image source: MBC

DREAMERS.ID - Melalui episode terbaru MBC 'Radio Star', Henry berbicara tentang memulai karirnya setelah meninggalkan SM Entertainment, di mana ia kembali menjalani hari-hari sebagai trainee sebelum comeback ke dunia musik.

Seperti yang diketahui, Henry berada di SM selama 10 tahun sebelum akhirnya memutuskan keluar pada April 2018 setelah kontrak eksklusifnya berakhir. Lalu mendirikan studionya sendiri untuk mengelola aktivitasnya di China.

Henry berkata, “Ketika aku pertama kali keluar dari SM, aku sangat percaya diri. Aku percaya bahwa aku bisa melakukan apa saja. Rencana awalku adalah melakukan semuanya sendiri. Jika aku mendapat panggilan untuk tampil di acara di suatu tempat, aku akan pergi."

Pada November 2018, ia menandatangani kontrak dengan Monster Entertainment Group, agensi yang baru didirikan dan bagian dari tim manajemen global yang mencakup perusahaan produksi film Tiongkok, Filmko Entertainment Group dan mitranya di A.S.

Baca juga: Detox Medsos, Henry Lau Pilih Healing ke Bali

Henry menceritakan bahwa saudaranya, Clinton, yang sebelumnya bekerja di sebuah perusahaan telekomunikasi, datang ke Korea untuk membantu Henry dan akhirnya mendirikan agensinya saat ini.

"Tetapi saudara laki-laki ku mengatakan bahwa jika aku melakukannya sendiri, itu akan menjadi bencana. Aku menyadari bahwa sekarang aku tidak memiliki kekuatan agensi yang mendukungku, aku harus melakukan semuanya dengan kekuatanku sendiri," kata Henry.

Untuk memulai lembaran baru karirnya, Henry memutuskan kembali menjadi trainee mengikuti saran saudaranya. Henry pun berlatih biola, gitar, vokal, opera, dan menari, untuk mempertajam skillnya.

Saat itu, ia tidak memiliki ruang latihan sehingga sempat meminjam studio Kang Daniel. "Pertama kali, aku meminta dan mendapat izinnya, tetapi kedua kalinya, aku pergi tanpa memberi tahu dia," candanya.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Promotor Third Eye Management dan PK Entertainment mengumumkan bahwa tiket fanmeet pertama BABYMONSTER di Jakarta akan dijual mulai Kamis, 2 Mei 2024 pukul 10.00 WIB melalui situs www.babymonsterinjakarta.com....
  • HOT !
    CEO ADOR Min Hee Jin, yang saat ini hampir dipecat dari posisinya oleh HYBE, menyebut ILLIT sebagai “peniru NewJeans” dan menyebut girl group tersebut sebagai sumber perselisihannya dengan perusahaan induk....
  • HOT !
    Drama terbaru SBS Connection merilis poster karakter utama Ji Sung dan Jeon Mi Do sebagai detektif dan reporter. Drama bergenre thriller kriminal ini akan berpusat pada kasus narkoba....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)