home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Vaksin Covid-19 Sinovac dari China Kini Resmi Halal MUI!

Jumat, 08 Januari 2021 17:50 by bellaevania | 610 hits
Vaksin Covid-19 Sinovac dari China Kini Resmi Halal MUI!
Image Source: BBC

DREAMERS.ID - Menyusul tindakan pemerintah Indonesia yang telah membeli vaksin Covid-19 produksi Sinovac, MUI (Majelis Ulama Indonesia) menyatakan bahwa vaksin yang diproduksi Sinovac Lifescience China itu telah difatwakan halal.

Keputusan tersebut diambil berdasarkan hasil sidang tertutup Komisi Fatwa MUI di Jakarta pada Jumat, 8 Januari 2021. Sidang ini dilakukan setelah mendengar laporan dari dua orang auditor yang sudah datang langsung ke tempat pembuatan vaksin Sinovac di China.

Dua orang yang terbang ke China itu adalah perwakilan dari LPPOM MUI yang memiliki kualifikasi seorang saintis dan perwakilan dari Komisi Fatwa yang seorang ahli di bidang hukum Islam.

Meskipun dinyatakan halal, MUI menyatakan masih menunggu keputusan BPOM (Badan Pengawas Obat dan Makanan) terkait keamanan, kualitas dan kemanjuran vaksin Covid-19 Sinovac.

"Akan tetapi terkait kebolehan penggunaannya, ini sangat terkait dengan keputusan mengenai aspek keamanan, kualitas, dan efficacy BPOM. Ini akan menunggu hasil final ketayibannya. Fatwa utuhnya akan disampaikan setelah BPOM menyampaikan mengenai aspek keamanan untuk digunakan, apakah aman atau tidak, maka fatwa akan melihat," ujar Kiai Asrorun Niam, mengutip Republika.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Kandidat Partai Demokrat (DP) Lee Jae Myung resmi terpilih sebagai presiden Korea Selatan pada 4 Juni 2025 setelah berbulan bulan gejolak politik yang dipicu oleh pemakzulan dan penggulingan lawan politiknya akibat upaya gagal menerapkan darurat militer....
  • HOT !
    Survey dari Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata serta Yayasan Korea untuk Pertukaran Budaya Internasional menunjukkan bahwa K pop masih terus menjadi image paling dikenal dari Korea di kalangan penggemar budaya Korea secara global....
  • HOT !
    Keluarga korban kecelakaan pesawar Jeju Air akan menerima uang kompensasi sebesar 30 juta won (sekitar 300 juta rupiah) dari maskapai. Pemerintah Korea Selatan akan menambahkan 3 juta won (sekitar 30 juta rupiah), dan belum termasuk donasi....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : LatifahNL999
Cast : [EX DAY6] Im Junhyeok - Elhin Kim [OC]

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)