home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Fakta Menarik Drama Korea Sisyphus: The Myth, Aksi Park Shin Hye Hingga Cameo BTS

Sabtu, 20 Maret 2021 11:00 by Rie127 | 3668 hits
5 Fakta Menarik Drama Korea Sisyphus: The Myth, Aksi Park Shin Hye Hingga Cameo BTS
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Drama Korea yang telah memulai syutingnya pada bulan Februari lalu, 'Sisyphus: The Myth' memang telah membuat penonton jatuh cinta, dari akting para main hingga jalan ceritanya yang seru.

Berikut ini merupakan deretan fakta tentang drama yang disutrdarai oleh Jin Hyuk, sutradara drama ‘Brilliant Legancy’, ‘Master’s Sun’, ‘Legend of The Blue Sea’, hingga ‘City Hunter’.

1. Waktu Proses Syuting

Memiliki cerita yang sangat detail, drama ini telah memulai syuting pada bulan Mei hingga Desember 2020. Bahkan pengumuman pemeran telah dirilis pada September 2019 lho, Dreamers!

2. Berdasarkan Kisah Nyata

Jin Hyuk telah menjelaskan bahwa drama ini berawal dari kisah nyata, ia mengungkapkan, “Empat tahun yang lalu, saat aku sedang berencana membuat drama dengan seorang penulis naskah, muncul kabar bahwa ada kemungkinan pecahnya perang dengan menggunakan sejata nuklir. Orang di luar negeri kaget melihat warga Korea pergi bekerja saja seperti biasa."

Ini menjadi inspirasinya, bagaimana reaksi yang akan muncul jika hal tersebut benar-benar terjadi.

Baca juga: Lee Junho Bintangi Drama Superhero Netflix Bersama Kim Hye Joon, Kim Byung Chul dan Kim Hyang Gi

3. Pelatihan Park Shin Hye

Untuk memerankan karakter Kang Seo Hae, Park Shin Hae menjalani pelatihan selama 1 setengah bulan untuk adegan aksi. Ia juga membuat dirinya terbiasa di jalanan Myeongdong.

4. Bergenre Fantasi dan Misteri

Drama ini memiliki genre yang cukup unik, yaitu penggabungan antara fantasi dan misteri. Akan ada petualangan seru, dan bertemu dengan hal-hal aneh dan penuh misteri, dan juga adegan aksi untuk mengungkapkan misteri tersebut.

5. BTS

Drama ini cukup banyak menampilkan boy grup populer, BTS. Sejak dirilisnya teaser, penonton telah mengetahui bahwa karakter Kang Seo Hae menyukai BTS, dengan memutar lagu ‘Spring Day’.

Menurut perwakilan drama, ada makna besar dari lagu ‘Spring Day’. Lagu ini juga membuat Seo Hae kembali ke masa lalu yang penuh kebahagiaan, dan melambangkan Seoul sebelum hancur.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Soyeon dari T ara, yang saat ini tinggal di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) bersama sang suami, mengungkapkan keprihatinannya dengan memperlihatkan rumahnya yang terendam air akibat hujan deras....
  • HOT !
    Lee Mijoo dan Song Bum Keun dikonfirmasi pacaran! Sebelumnya pada 18 April, oulet media memberitakan bahwa kedua bintang beda profesi ini menjalin hubungan asmara dan menunjukannya melalui postingan di media sosial mereka....
  • HOT !
    Jo Jung Suk akan kembali ke layar lebar untuk pertama kalinya dalam enam tahun melalui film Pilot. Film bergenre ini menceritakan tentang mantan pilot yang merubah identitasnya untuk kembali bekerja....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)