home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sunmi Ungkap Alasan Banyak Artis Tak Perpanjang Kontrak dengan JYP Entertainment

Senin, 19 April 2021 13:50 by muthiasp | 7096 hits
Sunmi Ungkap Alasan Banyak Artis Tak Perpanjang Kontrak dengan JYP Entertainment
Image source: SBS

DREAMERS.ID - Tidak sedikit artis yang debut di bawah naungan JYP Entertainment pada akhirnya memilih untuk tidak memperpanjang kontrak. Sunmi, salah satunya, mengungkapkan alasan di balik hal itu yang dirasakannya secara langsung.

Sunmi menyatakan bahwa ketika dia berada di bawah JYP Entertainment, J.Y. Park atau Park Jin Young dengan ketat mengatur bagaimana dia seharusnya tampil di atas panggung. JYP juga telah mendorongnya untuk bernyanyi dengan "metode setengah udara, setengah suara" yang klasik.

Gaya bernyanyi "setengah udara, setengah suara" telah menjadi salah satu dari ciri khas JYP dan sesuatu yang dia dorong untuk semua artisnya, untuk menghasilkan suara yang lebih lembut dan bernapas.

Masalah bagi Sunmi adalah bahwa gaya bernyanyi ini didorong untuk setiap lagu, yang berarti dia tidak dapat bereksperimen atau lebih fleksibel dengan vokalnya. Ia merasa harus mengikuti permintaan JYP, walaupun tidak setuju dengan konsep tersebut.

Karenanya, ketika Sunmi keluar dari agensi, ia bisa memiliki kebebasan kreatif. "Setelah meninggalkan JYP Entertainment, saya dapat mengarahkan dan memutuskan segalanya untuk diri saya sendiri," ucapnya di acara MBC Radio Star.

Baca juga: Tampil Beda, Sunmi Usung Konsep Creepy dalam MV Comeback STRANGER

Ada cerita di balik debut solonya dengan lagi 24 Hours. Saat itu, JYP ingin Sunmi tampil tanpa riasan berlebih. "Dia menyuruh saya untuk terlihat seperti gadis pucat dan tidak memakai riasan atau bulu mata palsu. Jadi saya benar-benar tampil tanpa bulu mata palsu. Jadi saya bernyanyi dengan wajah kosong."

Dan Park Jin Young ingin Sunmi tampil tanpa ekspresi, "Sedangkan untuk Produser Park Jin Young, dia mengatakan kepada saya untuk tidak membuat ekspresi wajah apa pun di atas panggung… Setelah meninggalkan labelnya, saya bisa tampil sesuka saya termasuk ekspresi wajah."

Dengan kebebasan berkreasi penuh Sunmi sebagai artis solo, ia membuat tampilan baru 24 Hours dengan menunjukkan ekspresi yang diinginkan, dan viral.

Namun ia juga tidak bisa melupakan sisi positif dari JYP Entertainment yang bisa membawanya seperti sekarang. "Banyak orang yang pernah bekerja dengan Park Jin Young berkata, 'Saya kecewa saat itu, tetapi jika dipikir-pikir, dia benar'," ujarnya.

Ketika disinggung soal mantan artis JYP Entertainment hampir  tidak pernah ingin bekerja dengan J.Y. Park lagi, Sunmi berkata, "Ketika saya bertanya apakah mereka ingin bekerja dengannya lagi, mereka berkata, 'Tidak. Itu tidak akan terjadi lagi'."

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Weverse Con Festival 2024 yang diselenggarakan oleh platform komunitas penggemar Weverse dan HYBE, telah mengumunkan lineup lengkapnya! Sebanyak 24 artis K pop akan tampil di Inspire Entertainment Resort dari tanggal 15 hingga 16 Juni....
  • HOT !
    Girl grup PURPLE KISS secara resmi mengumumkan rencana mereka untuk menggelar tur konser bertajuk BXX mulai pertengahan tahun ini di 18 kota yang telah dikonfirmasi....
  • HOT !
    Tim produksi The Fiery Priest 2 sebelumnya telah mengumumkan bahwa Kim Nam Gil, Honey Lee dan Kim Sung Kyun kembali membintangi drama tersebut, bersama BIBI. Aktor Sung Joon juga dikonfirmasi bergabung....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)