home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Stop Cari Cara Instan! Polisi Telusuri Jual-Beli Sertifikat Vaksin di E-Commerce

Sabtu, 03 Juli 2021 14:34 by reinasoebisono | 965 hits
Stop Cari Cara Instan! Polisi Telusuri Jual-Beli Sertifikat Vaksin di E-Commerce
Image source: CNN Indonesia

DREAMERS.ID - Di tengah gencarnya pemerintah menargetkan 1 juta vaksin per harinya, ternyata banyak pula oknum yang mencari keuntungan tidak bertanggung jawab. Salah satunya adalah aksi jual-beli kartu sertifikat vaksin COVID-19 di sejumlah aplikasi belanja daring atau e-commerce.

Kepolisian pun menyatakan akan melakukan penyelidikan terkait kemunculan jual-beli kartu sertifikat vaksin tersebut. Kartu sertifikat ini merupakan penanda bagi masyarakat yang telah mendapat dosis suntikan vaksin Covid-19. Saat ini, sertifikat itu menjadi persyaratan perjalan selama masa PPKM Darurat.

"Ya," kata Kadiv Humas Polri, Inspektur Jenderal Argo Yuwono, saat dikonfirmasi mengenai penyelidikan jual-beli sertifikat vaksin Covid-19, Sabtu (3/7).

Melansir laman CNN Indonesia, memang terdapat lapak di e-commerce yang menjual sertifikat vaksin dengan harga beragam. Mulai dari Rp 9 – Rp 20 ribu. Dengan mengetik kata ‘kartu vaksin’ di kolom belanja mesin pencari Google pun, akan langsung muncul sejumlah toko online yang menjual kartu vaksin tersebut.

Baca juga: Jleb! Inikah Sindiran Menohok Menko Luhut Untuk Kaum Anti Vaksin?

Meski begitu, tidak diketahui pasti apakah toko-toko online tersebut memang benar menjual sertifikat vaksin atau tidak. Argo pun mengingatkan agar masyarakat tidak mencari cara instan untuk mendapatkan sertifikat vaksin tersebut.

Pasalnya, masyarakat kini sudah bisa mendapatkan secara resmi setelah menerima suntikan dosis vaksin dengan mudah. Dia menerangkan bahwa vaksinasi dilakukan untuk menciptakan kekebalan komunal atau herd immunity terhadap virus corona. Pemerintah pun memiliki target untuk program vaksinasi dan tidak dapat dicurangi.

"Silakan datang ke gerai vaksin Presisi untuk mendapatkan suntikan vaksin," ucap Argo.

Polri pun turut membantu percepatan program vaksinasi dengan menyiapkan gerai-gerai vaksin di seluruh kantor polisi yang ada di Indonesia. Kata Argo, masyarakat bisa menerima dosis vaksin secara gratis di seluruh wilayah tempat tinggalnya tanpa syarat domisili sesuai KTP.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)