home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Presiden Jokowi Konvoi Naik Motor Trail Tinjau Lokasi Trans Papua!

Rabu, 10 Mei 2017 22:00 by dodo07 | 1689 hits
Presiden Jokowi Konvoi Naik Motor Trail Tinjau Lokasi Trans Papua!
Image source: Biro Setpres

DREAMERS.ID - Menutup kunjungan kerjanya di Papua, Presiden Joko Widodo akhirnya meninjau langsung pembangunan jalan Trans Papua. Namun, ada sebuah hal menarik yang ternyata dilakukan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut dalam kunjungannya ini.

Demi mencapai lokasi yang terbilang sulit, Presiden Jokowi bersama dengan Menteri Pekerjaan Umum Basuki Hadimulyono, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dan Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Mulyono dilaporkan konvoi mengendarai motor trail di jalan yang ditinjau adalah ruas Wamena-Mamugu 1 yang ada di Wamena, Kabupaten Jayawijaya.


Image source: Biro Setpres

Meski mengaku kesulitan, namun menurut Presiden Jokowi, dengan menyusuri jalan menggunakan motor, ia jadi lebih tahu tingkat kesulitan proyek ini. Ia juga menjadi tahu titik mana yang perlu diperbaiki, "Kalau naik trail, kelihatan jelas kesulitannya. Kita ini kan coba melihat di lapangan. Itu baru naik, coba bayangkan yang membangun," ujar Jokowi.


Image source: Biro Setpres

Baca juga: Resmi, Menhan Prabowo Sandang Bintang 4 Di Pundaknya

Dilaporkan Detik, rombongan ini menyusuri jalan sejauh 7 kilometer dengan ketinggian 3.300 mdpl. Sesampai di titik akhir, Presiden Jokowi dan lainnya melihat-lihat sekeliling pegunungan dan menunjuk jalur yang nantinya akan dibuka. Jalan Trans Papua tersebut nantinya menyambungkan Wamena dengan Nduga.

Sementara itu, saat menyusuri jalur Trans Papua, Jokowi terlihat mengenakan jaket berwarna hijau dengan emblem merah putih, helm yang dipasangi kamera kecil untuk merekam, dan tak lupa mengenakan sepatu boat. Motor trail Kawasaki yang dikendarainya juga terbilang khusus berpelat hitam RI-1.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)