home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jung Hae In Curhat Soal Berkah dan 'Penyesalan' Usai Bintangi Drama 'Prison Playbook'

Jumat, 19 Januari 2018 18:17 by muthiasp | 3981 hits
Jung Hae In Curhat Soal Berkah dan 'Penyesalan' Usai Bintangi Drama 'Prison Playbook'
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Ada drama Korea baru ada pula drama yang berakhir. Di minggu ini, drama populer tvN ‘Prison Playbook’ sudah mengakhiri ceritanya pada 18 Januari 2018 kemarin. Salah satu pemainnya, Jung Hae In, mengutarakan kesan usai membintangi drama tersebut.

Aktor muda yang sedang naik daun ini menggelar siaran langsung di V App pada Kamis (18/01) malam, sebelum penayangan episode terakhir drama arahan sutradara seri drama ‘Reply’ itu. Ia mengungkapkan kesannya usai menyelesaikan proses syuting memerankan karakter tentara muda.

“Aspek yang paling aku perhatikan saat syuting adalah cara bicara dan sikap, karena aku harus memerankan karakter Kapten Tentara yang selalu membaca dan belajar,” paparnya.

Pria kelahiran 1988 ini pun merasakan pahit manis menjalani kehidupan sebagai tahanan penjara. Meski tempatnya sempit, hal itu justru membuat para pemain mudah dekat, “Rasanya sangat pahit-manis. Karena lokasi syutingnya di penjara, yang mana tempatnya kecil, kita harus bersama setiap saat, membuat kita (pemain) jadi dekat”.

Namun, karakter Jung Hae In baru masuk di tengah-tengah cerita sehingga waktu untuk bercengkrama dengan pemain lain terbilang singkat. Hal itu lah yang membuatnya menyesal ketika produksi drama selesai.

Baca juga: Drama tvN 'Mom's Friend's Son' Rilis Daftar Pemain Bertabur Bintang

Di sisi lain melalui agensinya FNC Entertainment, cowok dengan senyum manis ini menuturkan bahwa drama ‘Prison Playbook’ adalah tantangan baru untuknya sekaligus berkah luar biasa, “Aku mendapatkan hikmah dan pelajaran hidup ketika menjalani syuting drama”.

Ia lantas menyampaikan rasa terima kasihnya kepada siapapun yang terlibat dalam drama ini, terutama tim produksi, “Aku ingin menyampaikan rasa cinta dan terima kasih kepada sutradara Shin Won Ho dan tim yang telah memberikanku kesempatan untuk berakting dan juga membuat lokasi syuting tempat yang menyenangkan sampai kami sulit menahan tawa selama syuting”.

“Aku juga ingin menyampaikan rasa cinta dan terima kasihku kepada keluarga di Cell 2 Room 6, yang telah menjagaku walaupun aku masih kekurangan dalam banyak hal”.

Jung Hae In pun tak lupa berterima kasih kepada penonton yang telah setia menyaksikan drama ‘Prison Playbook’, “Karena penggemar aku bisa mendapatkan energi untuk syuting. Hal itu merupakan suatu berkah,” tutupnya.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    BTS akan membuka pop up store bertajuk 'MONOCHROME' di berbagai negara untuk merayakan anniversary debut mereka yang ke 11!...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers darurat pada Kamis (25/4), Min Hee Jin menekankan bahwa dia tidak memiliki rencana untuk merebut hak manajemen, dengan mengatakan, “Saya seorang CEO yang digaji."...
  • HOT !
    Dalam konferensi pers yang digelar Kamis (25/4), Min Hee Jin membahas reaksi NewJeans di tengah perseteruannya dengan HYBE....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)