home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Undangan Perayaan Setahun Trump Dihargai 3.3 Miliar Per Pasangan!

Minggu, 21 Januari 2018 14:30 by reinasoebisono | 1885 hits
Undangan Perayaan Setahun Trump Dihargai 3.3 Miliar Per Pasangan!
Image source: Tempo

DREAMERS.ID - Sudah setahun Donald Trump menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat. Dengan segala kritikan dan hal kontroversi yang ditujukan kepadanya, kini disebut jika pesta perayaan setahun pemerintahannya dikenai harga fantastis.

Melansir Tempo dari berbagai sumber, perayaan super mewah yang diadakan di perkebunan pribadinya pada Sabtu (20/1) itu dikenakan biaya mulai dari US$ 100.000 atau setara Rp 1,3 miliar per pasangan.

Namun ada harga lain per pasangan senilai Rp 3.3 miliar untuk dapat bergabung di diskusi meja bundar. Semua hasil akan diperuntukkan bagi badan amal Trump Victory Fund.

Harga tersebut juga sudah termasuk kemungkinan tamu undangan berfoto dan makan malam bersama pria nomor satu di negara adidaya tersebut. 

Baca juga: Mantan Istri Donald Trump, Ivana Trump Meninggal Dunia

Sebuah email massal menawarkan kepada para pendukungnya kesempatan untuk "memenangkan kesempatan makan malam dengan Presiden Trump di tempat terbaik di Florida pada hari peringatan pertamanya sebagai presiden.

Peringatan pada Sabtu, 20 Januari 2018, dibayangi dengan klaim Trump mengenai pertumbuhan ekonomi yang kuat, pasar saham mencapai rekor tertinggi dan tingkat pengangguran di level terendah dalam 17 tahun.

Selain itu ada klaim lain termasuk keberhasilan AS menghancurkan ISIS, menggulirkan kembali ratusan peraturan federal dan menyatakan dia telah memenuhi janjinya dengan slogan khas ‘Make America Great Again’ atau ‘Membuat Amerika Hebat Lagi’.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)