home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

CEO Tak Datang, Mediasi Pihak GO-JEK dengan Para Pengemudi Dilanjutkan Hari Ini

Selasa, 04 Oktober 2016 09:36 by Dits | 1086 hits
CEO Tak Datang, Mediasi Pihak GO-JEK dengan Para Pengemudi Dilanjutkan Hari Ini
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Mediasi antara manajemen GO-JEK dengan pengemudi GO-JEK akhirnya rampung. Namun, belum ada kesepakatan antara dua belah pihak terkait aturan performa yang dipersoalkan oleh para pengendara GO-JEK.

Belum adanya titik terang dari persoalan ini disebabkan oleh tidak hadirnya CEO PT GO-JEK Indonesia, Nadiem Makarim. Sehingga pertemuan akan dilanjutkan pada Selasa (4/10) besok di Polda Metro Jaya lantai tiga Biro Operasi.

Baca juga: Gojek Hadirkan Instalasi Unik Berbasis AR untuk Penggemar Foto Bareng BTS

"Maka diagendakan jam 13.00 WIB di Polda Metro Jaya lantai tiga Biro Operasi," kata KapolresJakarta Selatan Kombes Tubagus Ade Hidayat di kantor PT GO-JEK Indonesia, Jalan Kemang, Jakarta, Senin (3/10).

Di hadapan para pengemudi GO-JEK, Tubagus memastikan pertemuan besok akan dihadiri langsung oleh Nadiem. Pada pertemuan itu pun, Nadiem akan mendengarkan dan memutuskan tuntutan para driver GO-JEK.

"Kita pecahkan kalau ada kendala dan permasalahan sistem baru. Biar dikomunikasikan, semoga besok bisa dipecahkan," ujar Tubagus.

Dijelaskan dia, ada beberapa hal yang dipertimbangkan perihal lokasi mediasi antara pihak manajemen dengan driver. Salah satunya, menjaga keamanan dan ketertiban saat melangsungkan dialog tersebut.

Mursalim (37) salah satu driver yang diterima oleh pihak manajemen mengatakan salah satu tuntutan yakni penghapusan sistem performa akan disampaikan pada pertemuan besok. Dia pun akan menyampaikan jika sistem tersebut merugikan pihak driver.

"Dari pagi sampai malam narik enggak ada hasilnya, susah kita sekarang dapat bonus," ucap Mursalim.

Pantauan merdeka.com di lokasi, para pengendara GO-JEK sudah meninggalkan kantor GO-JEK. Lalu lintas di daerah Kemang pun mulai berjalan normal. Satu persatu aparat kepolisian mulai meninggalkan lokasi demonstrasi.

Komentar
  • HOT !
    Seorang pelaku utama organisasi peretasan berkebangsaan Cina, A (34), berhasil ditangkap setelah diekstradisi dari Bangkok, Thailand, ke Bandara Internasional Incheon, Korea Selatan, pada 22 Agustus pukul 05.05 pagi tadi. ...
  • HOT !
    They are finally here! Momen yang paling dinantikan akhirnya tiba setelah ajang pencarian bakat global CHUANG ASIA S2 resmi menutup perjalanannya melalui malam puncak Grand Debut Night yang tayang secara eksklusif di WeTV pada Sabtu, 6 April 2025 kemarin....
  • HOT !
    Son Chang Wan, mantan presiden perusahaan yang mengoperasikan Bandara Muan, Korea Selatan tempat di mana pesawat Jeju Air mengalami tragedy, ditemukan meninggal dunia di rumahnya oleh pihak kepolisian....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : nanda18
Cast : #Jungkookbts#Taehyung#Bts#SehunExo#sujeong#lovelyz#Fc#BTOB#Minhyuk

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)