home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Berat Badan Hingga Kualitas Tidur Bisa 'Terancam' Jika Punya Kebiasaan Makan Malam Lewat Jam 9

Selasa, 03 Januari 2017 23:00 by fzhchyn | 4012 hits
Berat Badan Hingga Kualitas Tidur Bisa 'Terancam' Jika Punya Kebiasaan Makan Malam Lewat Jam 9
Image source: Seoulistic

DREAMERS.ID - Salah satu kebiasaan buruk yang sering dilakukan seseorang adalah tidak teratur dalam hal pola makan. Karena kesibukan atau hal lainnya, tak sedikit orang yang mengabaikan waktu makan, hingga pada akhirnya makan di waktu yang salah.

Jika selama ini kita pernah mendengar anjuran untuk tidak makan di atas jam 7 atau 8 malam, hal itu rupanya bukan tanpa alasan. Kebiasaan makan besar lewat dari pukul 9 atau 10 malam memang buruk bagi kesehatan tubuh.

Dilansir dari lama Health Me Up, berikut adalah beberapa alasan mengapa kamu harus makan malam lebih awal dan tidak teralu larut.

Baca juga: Camilan Malam Sehat dan Enak yang Wajib Dicoba

1. Berat badan
Orang cenderung lebih mudah makan berlebihan saat jam makan malam, terlebih jika kondisi tubuh sangat lelah. Sehingga mengkonsumsi makan malam lebih dini memungkinkan tubuh untuk mencerna dan membakar kalori lebih baik.

2. Pencernaan
Jika seseorang makan malam di jam yang sangat larut, maka biasanya tidak memiliki waktu cukup untuk mencerna makanan dan langsung pergi tidur. Langsung tidur setelah makan akan memperlambat proses pencernaan yang membuat kembung dan mual serta perasaan tidak nyaman saat bangun tidur.

3. Tidur
Makan terlambat atau terlalu larut berdampak pada kualitas tidur. Paling tidak, tubuuh perlu waktu satu atau dua jam untuk kembali normal sebelum tidur. Jadi jika setelah makan langsung tidur, tubuh mungkin tidak mendapat waktu istirahat yang cukup. Selain itu makan terlambat juga akan mengacaukan siklus tidur.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia U 23 yang resmi diperpanjang kontraknya oleh PSSI sampai 2027 mengungkapkan para pemain Korea Selatan yang paling berbahaya yang harus diwaspadai Timnas Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U 23 2024, Kamis (25/4) malam ini....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 yang berlangsung di Boxies 123 Mall beberapa waktu yang lalu, banyak menampilkan acara seru, salah satunya adalah Coswalk Competition!...
  • HOT !
    Pada 18 Februari kemarin, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Annis
Cast : Jung Sisters|Donghae (SUJU)|Minhyuk (CNBLUE)|Lee Min Ho|Luna (fx)|EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)