home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ahok Ketika Ditanya Perasaanya Bertemu dengan Anies: Aku Orangnya Cepet 'Move On'

Senin, 26 Agustus 2019 20:30 by reinasoebisono | 32961 hits
Ahok Ketika Ditanya Perasaanya Bertemu dengan Anies: Aku Orangnya Cepet 'Move On'
Image source: Bisnis.com

DREAMERS.ID - Ada tiga Mantan Gubernur DKI Jakarta di acara Pelantikan Anggota DPRD DKI hari ini. Mereka adalah Sutiyoso, Djarot Saiful Hidayat dan juga Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Yang membuat Ahok akhirnya bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pasca keluarnya dari penjara.

Dari beberapa dokumentasi, Gubernur Anies pun terlihat sempat bertegur sapa dengan Ahok, di mana Ahok ditanya bagaimana kesan dan perasaannya bertemu dengan Anies dan kolega lamanya Djarot Saiful Hidayat.

"Ya senang-senang saja," kata Ahok di gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (26/8). "Perasaan kenyang, diajak makan,"

Baca juga: Wacana Premium Dihapus Namun Sulit Karena Mafia Migas, Ahok Setuju!

Ahok mengaku tidak merasa bernostalgia usai kembali ke DPRD DKI Jakarta. Karena menurutnya, ketika ia tidak lagi menjabat sebagai gubernur, ia sibuk melakukan pekerjaan lain.

"Enggak ada nostalgia sih aku, aku orangnya cepat move on, he-he-he.... Aku tuh kayak cabut listrik saja, cabut, udah ilang. Move on-nya cepet, he-he-he...," ujarnya.

Sebelumnya, Anies, Ahok dan Djarot terlihat berbincang dan mendampingi Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019, Prasetyo Edi Marsudi. Meski tidak diketahui apa yang diperbincangkan, namun mereka sama-sama melempar senyum.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Jumlah orang yang ingin membeli Tesla alias kendaraan listriknya di Amerika Serikat dikabarkan menurun drastic. Usut punya usut, salah satu alasannya adalah karena sosok Elon Musk selaku CEO Perusahaan itu sendiri....
  • HOT !
    Queen of Tears bukan hanya sebuah drama tetapi sebuah cermin yang diangkat ke masyarakat, menyindir sisa sisa budaya patriarki dengan meminta laki laki mengambil peran yang secara tradisional diperuntukkan bagi perempuan di Korea, khususnya selama persiapan jesa atau upacara leluhur....
  • HOT !
    Ramai kabar Jakarta sudah kehilangan status Ibu Kota Indonesia sejak 15 Februari 2024 lalu. Masyarakat dan sosial media ramai membicarakan hal ini. Namun bagaimana sebenarnya fakta yang terjadi?...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)