home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Intip 5 Cara untuk Kurangi Rasa Lapar

Kamis, 26 Januari 2017 14:55 by Dits | 5455 hits
Intip 5 Cara untuk Kurangi Rasa Lapar
image source: deaura.vn

DREAMERS.ID - Dalam proses penurunan berat badan terkadang seseorang tak bisa menahan rasa lapar dan biasanya ia cenderung mengkonsumsi makanan yang tidak sehat. Melansir dari Boldsky, ternyata ada beberapa cara untuk bisa mengurangi rasa lapar secara alami dan sehat dengan porsi yang tidak berlebihan. Penasaran? berikut diantaranya:

1. Minum air mineral
Minumlah segelas air mineral setiap jam, karena cara tersebut dapat membantu untuk membuang racun dan juga membuat perut terasa kenyang. Kamu tidak akan merasa kelaparan jika terus terhidrasi.

2. Tambahkan kayu manis
Kayu manis adalah bumbu sehat yang bisa menjaga level gula darah. Menambahkan kayu manis atau bubuknya di setiap makanan yang dikonsumsi berarti bahwa pencernaanmu diperlambat dan kamu tak akan merasa lapar dalam waktu yang lama.

Baca juga: Latihan Fisik Para Artis Korea yang Bisa Kamu Tiru untuk Tetap Bugar

3. Makan perlahan
Jika makan terlalu cepat, maka makanan langsung tertelan dan kamu akan merasa kenyang dengan cepat. Tetapi kamu juga bisa langsung merasa lapar dengan cepat lho. Jadi makanlah perlahan dan nikmati makanan tersebut jadi kamu akan merasakan rasa kenyang yang memuaskan.

4. Pilih buah-buahan
Dibandingkan minum jus, mengonsumsi langsung buah-buahan ternyata lebih membantu. Makan satu jenis buah-buahan secara langsung akan membuatmu kenyang lebih lama karena buah yang sudah dijus akan menghilangkan serat.

5. Jangan Lewatkan Sarapan
Secara ilmiah telah terbukti bahwa sarapan bisa membuatmu kenyang sepanjang hari. Jika melewatinya, maka kamu akan makan berlebihan saat siang harinya sebagai balasan perutmu yang kosong saat pagi hari.

(dits)

Komentar
  • HOT !
    Shin Tae Yong, pelatih Timnas Indonesia U 23 yang resmi diperpanjang kontraknya oleh PSSI sampai 2027 mengungkapkan para pemain Korea Selatan yang paling berbahaya yang harus diwaspadai Timnas Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U 23 2024, Kamis (25/4) malam ini....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 yang berlangsung di Boxies 123 Mall beberapa waktu yang lalu, banyak menampilkan acara seru, salah satunya adalah Coswalk Competition!...
  • HOT !
    Pada 18 Februari kemarin, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Annis
Cast : Jung Sisters|Donghae (SUJU)|Minhyuk (CNBLUE)|Lee Min Ho|Luna (fx)|EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)